Green Coffee Sehat Dan Untuk Diet - Tangerang Selatan Kota

  • 97744.36 Rp.
  • Diterbitkan tanggal: June 12, 2024
    • Kebumen, Central Java, Indonesia

green coffee sehat dan untuk diet

Indonesia sudah lama dikenal dunia sebagai salah satu penghasil kopi terbaik di dunia. Tak mengherankan jika kita bisa menemui Kopi Gayo, Kopi Sidikalang, Kopi Toraja, Kopi Wamena, Kopi Flores, Kopi Luwak, atau Kopi Bali Kintamani di kafe-kafe terkenal.

Namun, tahukah Anda bahwa Indonesia juga punya Green Coffee atau kopi hijau yang kini sedang digandrungi banyak kalangan, dan bahkan pernah dibahas oleh Dr Oz di Amerika?

Salah satu penghasil green coffe terbaik di Indonesia adalah Tiara Farm. Mereka mengolahnya dari kopi Aceh Gayo yang ditanam di ketinggian 1.000 meter dari permukaan laut dan diakui dunia sebagai salah satu kopi terbaik dan memiliki sertifikat Indikasi Geografis dan Hak Kekayaan Intelektual.

Rahasianya, Tiara Farm memprosesnya secara modern dan higienis, sehingga dapat dipastikan bebas dari bakteri dan jamur. Green coffee tersebut juga mengandung 100 persen kopi murni tanpa campuran, sehingga rasa asli kopi Arabica Gayo tetap terjaga.

Meminum Green Coffee menjadi gaya hidup baru bagi semua orang yang suka meminum kopi dan peduli akan kesehatan. Sebab, kopi yang dihasilkan dari ekstrak Kopi Arabika, dan tak melalui proses pembakaran ini, memang mengandung banyak sekali manfaat. Ia mengandung polifenol, termasuk asam chlorogenic, yang biasa kita temui pada sari biji anggur dan teh hijau. Green Coffee juga kaya antioksidan yang berguna untuk menetralisir radikal bebas yang berbahaya.

Selain itu, beberapa riset menunjukkan, Green Coffee bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah. Berikut setidaknya 9 manfaat Green Coffee yang kami rangkum dari berbagai sumber.

1. Kaya antioksidan

Green Coffee kaya akan antioksidan, yang bisa mengurangi efek negatif radikal bebas dalam tubuh kita dan meningkatkan daya tahan tubuh. Sudah banyak hasil riset menunjukkan bahwa Green Coffee yang dihasilkan tanpa proses pembakaran memiliki 100 persen Chlorogenic Acid (CGA). Zat ini mengandung antioksidan yang kuat.

2. Meningkatkan metabolisme

CGA atau asam chlorogenic dalam Green Coffee juga dikenal sebagai peningkat metabolisme. Ia bisa meningkatkan Basal Metabolic Rate (BMR) dalam tubuh kita secara signifikan. Hasilnya, kandungan glukosa dalam darah kita menjadi berkurang. Karena itu, tubuh akan membakar lemak untuk memenuhi kebutuhan glukosa tersebut. Dengan kata lain, kopi hijau akan membantu proses pembakaran lemak dalam tubuh dan bisa membantu kita menurunkan berat badan.

3. Membantu membakar ekstra lemak

Green Coffee mengandung banyak bahan serat alami, vitamin dan mineral. Dengan demikian, ia membantu menjaga kandungan nutrisi dalam tubuh kita. Selain itu, Green Coffee bisa membantu metabolisme tubuh untuk membakar ekstra lemak.

4. Menekan rasa lapar

Jika Anda gampang lapar, Green Coffee bisa membantu untuk mengatasinya. Artinya, kita akan mendapat manfaat ganda: menekan rasa lapar, sekaligus membakar ekstra lemak.

5. Cocok untuk penderita diabetes

Green Coffee sudah terbukti bisa menurunkan kandungan gula darah, dan cocok untuk penderita Diabetes Mellitus Tipe 2.

6. Menurunkan kolesterol jahat

Beberapa penelitian menunjukkan, orang yang meminum Green Coffee secara rutin bisa mencegah munculnya kolesterol jahat atau Low-Density Lipoprotein, yang merupakan pemicu utama penyakit jantung.

7. Melancarkan peredaran darah

Tekanan darah tinggi bisa menyebabkan penyakit fatal, seperti stroke, gagal jantung, dan lain-lain. Tetapi, penelitian menemukan bahwa kandungan Green Coffee bisa menurunkan tekanan darah dan memperlancar peredarannya.

8. Detoksifikasi alami

Green Coffee bisa digunakan sebagai detoksifikasi alami. Ia bisa membersihkan hati dari racun, kolesterol jahat, ekstra lemak, dan lain-lain. Dengan demikian, fungsi hati akan semakin baik dalam menjaga kesehatan tubuh kita secara keseluruhan.

9. Membantu menjaga kelembaban kulit

Selain tinggi antioksidan, Green Coffe juga kaya akan Arahidic Acid, Linoleic Acid dan Oleic Acid, yang berguna untuk memelihara dan melembabkan kulit. Bahkan, Anda bisa memanfaatkan ampasnya untuk luluran. Ampasnya bisa menghilangkan flek dan kulit bisa terasa halus
08825452574
Kebumen, Central Java




Tinggalkan komentar Anda (spam dan pesan ofensif akan dihapus)

Daftar terkait